Thursday 7 January 2016

Tips Memilih Kartu Memori Untuk Kamera

Kartu memori / memory card merupakan aksesori yang harus kita miliki. Coba kita bayangkan jika semua perlengkapan fotografi lengkap tapi tidak ada kartu memori. Kita tetap tidak bisa melakukan apa-apa kan? Bahkan, jika kita ada budget tambahan, ada baiknya kita menyediakan kartu memori cadangan. Hanya saja, kita harus cermat dalam memilih kartu memori yang akan kita beli.

Apa yang dimaksud dengan kartu memori?

Kartu memori adalah suatu aksesori yang kita gunakan untuk menyimpan foto kita. Hasil pemotretan dari kamera disimpan dalam bentuk file gambar pada kartu memori. Kartu memori tersedia dalam banyak jenis, ukuran, maupun kapasitas seperti Compact Flash (CF), Secure Digital (SD), Memory Stick (MS), Smart Media (SM) dan xD.
Kehabisan space / ruang kosong pada kartu memori sama seperti kita kehabisan film. Kita harus mengganti film jika kita akan memotret lagi. Bedanya, jika kita menggunakan kartu memori, kita tinggal memindahkan isi yang terdapat pada kartu memori tersebut ke laptop atau komputer. Selanjutnya, kartu memori bisa kita gunakan kembali.
Pembelian kartu memori tambahan sangat disarankan untuk mengantisipasi jika kartu utama rusak atau penuh sedangkan kita masih memerlukan untuk melanjutkan pemotretan. Harga kartu memori sekarang ini juga tidak terlalu mahal. Dengan uang Rp.100.000, s/d Rp.200.000,- kita sudah bisa membeli kartu memori yang lumayan bagus dan berkapasitas besar.

Apa yang harus kita ketahui sebelum membeli kartu memori?

Dua hal yang harus kita tahu ketika membeli kartu memori baru adalah apa jenis kartu memori yang sesuai dengan kamera kita dan seberapa besar kapasitas kartu memori yang kita inginkan.
Cara termudah untuk mengetahui jenis kartu memori kamera kita adalah melihat kartu memori yang ada di dalamnya. Biasanya setiap kartu ada tertulis jenis kartu memori, kapasitas, dan mereknya. Kita juga bisa melihat dari spesifikasi kamera digital kita, jenis kartu apa yang bisa digunakan pada kamera tersebut.
Sedangkan ukuran kapasitas kartu memori sebaiknya disesuaikan dengan besarnya foto dan banyaknya foto yang biasa kita ambil. Jika format foto yang kita gunakan yang paling besar, misal 15 MP keatas, tentunya kita harus menggunakan kapasitas yang besar pula. Apalagi jika file yang kita simpan dalam bentuk format RAW. Kita bisa mggunakan kartu memori dengan kapasitas diatas 4 GB.
Saran saya, jika kita terlalu repot kalau harus mentranfer data ke laptop atau komputer, lebih baik kita membeli juga membeli kartu memori cadangan. Apalagi jika melakukan pemotretan diluar ruangan atau tempat yang jauh dari rumah tinggal.

Kecepatan kartu memori

Fitur lain yang ada pada kartu memori adalah kecepatan kartu. Semakin cepat kecepatan memori kartu, semakin cepat kamera kita melakukan penyimpanan gambar pada kartu tersebut, tentunya semakin cepat pula kita dalam mengambil foto selanjutnya. Kecepatan penyimpanan akan berada pada kecepatan terendah jika tidak didukung oleh kecepatan penyimpanan yang memadai. Misalnya, jika kamera kita mampu bekerja pada kecepatan 30X, sedangkan kartu memori hanya dapat bekerja secara maksimal pada kecepatan 12X, maka yang akan menjadi kecepatan transfer yang sebenarnya adalah 12X. .

Berapa banyak kartu memori yang saya butuhkan?

Lebih baik jika kita mempunya kartu memori dua buah untuk kamera kita. Satu kartu utama dan satu kartu untuk cadangan. Jadi, kita bisa menggunakannya secara bergantian jika foto yang akan kita ambil banyak sekaligus sebagai cadangan. Atau jika kita biasa menggunakan dua kartu sebagai kartu utama, tetap sediakan satu kartu memori cadangan untuk itu.

Perawatan kartu memori

Kartu memori meskipun kecil dan tipis, sebenarnya sangat kuat. Walaupun begitu, lebih baik sediakan tempat khusus menyimpan kartu memori. Selain sudah ada kotak kecil bawaan dari pembelian, tetap sediakan box kecil untuk menyimpannya. Jika tidak dipakai, lebih baik keluarkan kartu memori dari kamera kita. Akan lebih baik lagi jika disimpan dalam dry box atau dry cabinet.

Transfer file dari kartu memori

Jika kita mentransfer file dari kartu memori ke laptop atau komputer, gunakan card reader. Tranfer menggunakancard reader lebih cepat prosesnya dibandingkan dengan koneksi melalui kamera secara langsung. Akan tetapi perlu diingat, matikan kamera saat memasukkan atau mengeluarkan kartu memori. Mengeluarkan kartu memori pada saat kamera sedang dalam keadaan hidup dapat merusak kartu maupun kamera.

No comments:

Post a Comment